Cara Menghitung Bahan Material Bahan Bangunan Dengan Tepat

October 12 2022

Dalam membangun rumah ada banyak aspek yang perlu dipertimbangkan seperti menghitung kebutuhan material bangunan. Apabila perhitungan bahan bangunan rumah Anda tidak tepat, tentunya akan memicu terjadinya masalah yang dapat menghambat proses pembangunan rumah Anda, seperti masalah kurangnya dana atau anggaran biaya pembangunan rumah melebihi target yang direncanakan.

Agar bisa menghindari masalah-masalah tersebut sebaiknya mempertimbangkan matang-matang perencanaan anggaran biaya untuk membangun rumah atau lebih dikenal dengan istilah Rencana Anggaran Biaya (RAB). Dengan merencanakan anggaran, tentunya dapat mencegah kondisi seperti kekurangan dana pembelian bahan bangunan serta mempermudah efektivitas pengeluaran biaya.

Berikut ini adalah cara menghitung kebutuhan bahan material bangunan dengan tepat:

1. Lakukan Survei Dahulu Seputar Jenis Rumah dan Tipe Rumah

Sebelum Anda masuk dalam proses perhitungan berapa dana yang diperlukan untuk kebutuhan bahan bangunan, kami menyarankan untuk melakukan survei terlebih dahulu seputar jenis rumah dan tipe rumah yang ingin Anda bangun. Selanjutnya, lakukan penyesuaian budget berdasarkan tipe rumah yang Anda inginkan.

Ada beberapa jenis rumah atau tipe rumah, contohnya rumah dengan tipe 36 yang di desain yang minimalis dan juga sederhana dengan satu lantai atau rumah dengan tipe 36 dengan dua lantai. Ada pula jenis rumah dengan tipe 72 dan 92 maupun ukuran lainnya dengan konsep mewah, industrial dan beragam lainnya. Ukuran rumah, konsep rumah, jumlah lantai akan mempengaruhi total budget yang dikeluarkan, jadi pastikan Anda sudah mempertimbangkannya.

2. Catat Apa Saja Kebutuhan Bahan Bangunan

Setelah sudah mengetahui jenis atau tipe rumah, langkah selanjutnya adalah mencatat semua kebutuhan material bangunan dan juga biaya jasa konstruksi bangunan atau jasa tukang. Contohnya apabila Anda ingin membangun rumah dengan tipe 36 akan membutuhkan fondasi menggunakan metode cakram, dinding rumah yang terbuat dari batako, dan tiang besi yang ukurannya 6/8/10/13 mm. Untuk kebutuhan lantai keramik bisa menggunakan granit berukuran 60x60. Untuk kebutuhan cat Anda bisa menggunakan cat pelapis anti bocor terbaik Aquaproof yang memberikan perlindungan selama lebih dari dari 5 tahun dengan 24 pilihan warna menarik.

Cara Menghitung Kebutuhan Material Bangunan Dengan Tepat

Untuk dapat menghitung kebutuhan material bangunan umumnya menggunakan rumus berikut ini:

KMB = Vp x Kms

KMB adalah Kebutuhan Material Bangunan

VP adalah Volume pekerjaan

KMS adalah kebutuhan material persatuan

Contoh Perhitungan Kebutuhan Bahan Bangunan

Setelah selesai dan mengetahui rumus di atas untuk menghitung bahan material bangunan, kita mulai melakukan perincian kebutuhan bangunan. Berikut ini adalah contoh cara menghitungnya:

Anggap Anda ingin memasang batu bata pada dinding yang berukuran lebar 6 m dan tinggi 3 m. Menurut standar per luasan area 1 meter persegi membutuhkan 70 buah batu bata yang ukurannya per satuannya 5 cm x 10 cm x 20 cm.

Selanjutnya kalikan luasan dinding dengan kebutuhan batu bata yaitu ukuran 6 m x 3 m x 70 pcs maka hasilnya 1260 buah bata.

Untuk dapat menyelesaikan pekerjaan Anda membutuhkan batu yang berukuran 5 cm x 10 cm x 20 cm sebanyak 1260 pcs, Anda juga dapat menghitung kebutuhan pasir dan juga semen pada pekerjaan dinding bata dengan mengikuti cara perhitungan di atas.

Dinding yang kuat juga harus didukung oleh beton yang kuat sebagai kolom tembok. Untuk mendapatkan beton yang kokoh, tahan lama dan tidak keropos, sebaiknya gunakan produk Betonmix cairan aditif penguat beton.

BACA JUGA : Tips Memilih Toko Bahan Bangunan Terpercaya

Gunakan Produk-Produk Aquaproof yang Terbukti Berkualitas

alt_text

Untuk menghasilkan rumah terbaik yang awet, tahan lama dan terlindungi Anda bisa menggunakan rangkaian produk-produk dari Aquaproof mulai dari pelapis anti bocor, bahan aditif, dan produk solusi ubin yang sudah terbukti berkualitas. Jangan ragu juga untuk mengkonsultasikan kebutuhan bangunan Anda karena Aquaproof menyediakan layanan konsultasi gratis melalui WA Aquaproof Care 08119072121.

Belanja sekarang

Whatsapp